Tentang Kami

Temanggung utamanya sebagai penghasil tembakau, namun seiring dengan waktu produksi dan nilai ekonomis tembakau semakin menurun, sehingga menuntut petani untuk mencoba mengembangkan komoditas lain, kopi menjadi salah satu pilihan untuk komoditas pertanian tersebut. Kopi Temanggung tersebar di beberapa wilayah, untuk Jenis arabika ada di Lereng Sumbing, Sindoro, Stlerep dan Tretep. Sedangkan untuk Robusta tersebar di kurang lebih 10 Kecamatan lain di Temanggung.

Kopi Gunung Api Temanggung merupakan salahsatu UKM Kopi di Temanggung yang berfokus pada menjual kopi bubuk untuk jenis Kopi Arabika, Kopi Robusta, Kopi Excelsa dan Kopi Luwak.

Diproduksi langsung oleh petani kopi lereng gunung Sindoro, pada ketinggian 1200 – 1450 mdpl, ciri khas rasa yang keluar dari kopi arabika temanggung adalah aroma tembakau, fruity seperti buah jambu, kakao dan nangka.

Kami menjamin produk yang kami tawarkan merupakan kopi dengan kualitas terbaik yang kami miliki, sehingga kopi yang kami jual mempunyai citarasa yang unik dan otentik.

Kontak Kami :

Isroi

Dusun Bondalem RT 03/02 Desa Mangunsari Kec. Ngadirejo Kabupaten Temanggung

Hp : 0852-5126-3685 ( Telpon/SMS/WhatsApp )